LSM FTRI “Geram”, Judi Togel Hamparan Perak “Merajalela”

Hamparan Perak | Barisan Baru News

Ketua Kordinator LSM Forum Transparansi Rakyak Indonesia (FTRI) Sumatera Utara Syahrul Efendi mengaku geram dengan bebasnya judi togel di wilayah hukum Polsek Hamparan Perak. Judi togel jenis Hongkong, Sidney, Singapura dan “goyang” sudah mendarah daging di kalangan masyarakat, dan sudah terang terangan. Anehnya Polsek Hamparan Perak tak bernyali menindak bandar besar, hanya kelas tukang tulis yang diuber uber dan ditangkap.
Penegasan itu disampaikan Syahrul Efendi yang kerap dipanggil epen pada Sabtu (20/3) siang.

” Saya tegaskan judi togel di kawasan Hamparan perak diduga dibeking oleh oknum aparat “berseragam”. Karena ada oknum aparat yang diduga membekingi sehingga Polisi Hamparan perak tak bernyali menutupnya. Kita kasihan kepada tukang tulis yang ditangkap, seperti Arun, Herman, Ajo yang sampai sekarang masih mendekam di sel. Kasihan orang orang itu kehidupannya pas pasan hanya mengharap recehan sementara sang pembekab berleha leha, tak pernah tersentuh hukum” ujar Efen geram.
Menurut Efen, jika judi togel ini tak segera dibasmi dari bumi Hamparan perak, dan menindak oknum aparat itu, pihaknya akan melakukan tindakan pengaduan ke UP3M POMDAM I BB dan Poldasu. “Akan saya adukan permainan judi togel di Hamparan perak ini ke Poldasu jika Polsek Hamparan perak tidak sesegera menyapu bersih perjudian yang sudah meresahkan ini. Omzetnya mencapai puluhan juta perhari, ada pengawas, kordinator, dan pengutip dana. Masing masing petugas lapangan mendapatkan gaji perminggu dikisaran 1 juta. Bubarkan segera judi togel singapore sydney dan hongkong di Hamparan Perak karena sudah terlalu menyengsarakan masyarakat.
Saya minta Kapolsek Hamparan Perak turun ke lapangan, lihat dan amati, tangkap semua yang terlibat. Saya yakin aparat Polsek Hamparan perak masih dipercaya memerangi semua jenis judi. Seperti intruksi Kapolda Sumut yang terpampang di depan pintu kantor Polisi Hamparan perak yang bertuliskan ” Togel bersih di Wilayah” ujar Efen. (Tim)


KOMENTAR ANDA

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: